Kegiatan LDII

SAKOCAB SPN SUBANG MEMBAGIKAN BANTUAN KORBAN BANJIR DI PAMANUKAN

Subang (13/2/2021). Satuan Komunitas Pramuka Sekawan Persada Nusantara Cabang Subang membagikan sumbangan ke korban banjir di wilayah Pamanukan, Sabtu (13/2/2021). Bantuan sumbangan ini diserahkan ke pos-pos pengungsian yang tersebar di Pamanukan, Subang.

Hari ke-6 sejak musibah banjir melanda wilayah Pamanukan, masih banyak pengungsi yang bertahan di posko pengungsian karena rumah mereka masih banyak yang tergenang air. Ketua SAKO Pramuka SPN Cabang Subang, Totong Sutrisna SPd, memberikan bantuan ke korban banjir lewat panitia yang berada di Posko Penanggulangan Korban Bencana Banjir yang berada di Dusun Galian Desa Patimban Kec. Pusakanagara yang masih terendam banjir dengan kedalaman 1 meter.


Sako Pramuka SPN Cabang Subang merupakan Organisasi Pramuka berbasis masjid, yang fokus membentuk generasi muda sebagai pribadi yang memiliki kepahaman agama yang kuat, berakhlak mulia, dan mandiri. Sako SPN Subang memiliki ratusan anggota yang tersebar di beberapa kecamatan di Kabupaten Subang.


Untuk itulah diperlukan para pramuka muda yang mempunyai sikap patriot dan peduli dalam berbagi sosial pada korban banjir yang terjadi di Subang.

Banjir dengan dampak yang lebih luas juga masih belum surut di Kabupaten Subang, Jawa Barat, hingga Sabtu (13/2/2021).

Data yang dilansir dari info resmi Pemkab Subang menunjukkan, banjir di 17 kecamatan dan longsor di tiga kecamatan pada 7-8 Februari 2021 menyebabkan 35.972 warga mengungsi. Total sebanyak 15.003 unit rumah terdampak.

Di antara 17 kecamatan di Subang yang paling terdampak bencana banjir sejak akhir pekan kemarin tersebut adalah Pamanukan (11.724 rumah), Ciasem (3.750 rumah), Blanakan (3.252 rumah), Compreng (3.224 rumah), dan Tambakdahan (1.157 rumah). (Linessubang)